Grand Final LKTI PATIKA dan Halal Vlog 2020 LPPOM MUI DIY Berita

Alhamdulillah wa syukurillah, pada Sabtu (19/9) yang lalu telah terselenggara dengan sukses "Grand Final Lomba Karya Tulis Ilmiah Halal Patika 2020" tingkat Perguruan Tinggi se-Pulau Jawa. Proses penjurian dan pengumuman pemenang dilakukan secara daring melalui aplikasi Zoom meeting. Karya yang dihadirkan oleh para peserta meliputi tema pangan, obat, kosmetika, dan aplikasi halal. Dewan juri untuk perlombaan kali ini terdiri dari Prof. Dr. H. Suwijiyo Pramono., DEA., Apt. (Guru besar Fak. Farmasi UGM), Prof. Dr. Hj. Nurfina Aznam N., SU, Apt. (Guru Besar FMIPA UNY), dan Jumeri Mangun Wikarto, STP., M.Si., Ph.D. (Dosen FTP UGM). Setelah melakukan seleksi terhadap 77 karya tulis yang masuk maka terpilih enam finalis yang harus mempresentasikan karyanya di hadapan dewan juri pada saat Grand Final berlangsung. Berdasarkan hasil penilaian dari dewan juri berikut daftar pemenang Lomba Karya Tulis Ilmiah Halal Patika 2020:
1. Juara I (Halaltech.id : Inovasi Platform Berbasis Aplikasi, Richard Eko Satriyo, Universitas Jember)
2. Juara II (OCICHA LOSION : Inovasi Lotion Kolagen dari Limbah Tulang Ikan Bandeng, Putri Indah Nurani, Universitas Sebelas Maret)
3. Juara III (Aplikasi Analisis Daging Merah sebagai Pendeteksi Daging Babi Berdasarkan Kerapatan Serat dan Warna Daging, Ririn Siti Rahmatillah, Universitas Padjajaran)
4. Juara Harapan I (Pemanfaatan Ekstrak Kolagen Kelinci sebagai Bahan Dasar Lotion Exgen dengan Penambahan Bahan Alami, Nailus Syarifah, Universitas Brawijaya)
5. Juara Harapan II (Cangkang Kapsul Berbahan Gelatin Tulang Ikan Lele (Clarias batracus) : Inovasi dan Alternatif Kapsul Halal, Lika Ginanti Febriana, Universitas Padjajaran)
6. Juara Harapan III (CAMENUS dari Ekstrak Daun Pegagan (Centella asiatica) dan Buah Mentimun (Cucumins sativus) sebagai Inovasi Obat Halal untuk Luka Bakar dan Hiperpigmentasi Berbasis Nano Spray Gel, Firda Arifatul Rizkia, Universitas Airlangga)
Pada kesempatan yang sama juga diumumkan pemenang Lomba Halal Vlog 2020, yakni:
1. Juara I (Industri Makanan Halal Indonesia, Ahmad Alief Aurum, Universitas Indonesia)
2. Juara II (Menuju Halal Bersama Milenial, Joko Tri Setiyawan, ISI Yogyakarta)
3. Juara III (Menerapkan Halal Lifestyle Bersama Halal Food, Vaninda Putri, Universitas Ahmad Dahlan)
Vlog yang memenangkan perlombaan dapat disaksikan di kanal YouTube resmi LPPOM MUI DIY.
Para pemenang berhak atas hadiah serta uang pembinaan dari LPPOM MUI DIY selaku pihak penyelenggara kegiatan ini. (NLM)

Link Youtube : Click here

https://www.youtube.com/channel/UCqlm9BKjEC5IuYrmBSrHQVQ?view_as=subscriber